Halo Para pejuang protein dunia, semoga senantiasa dalam keadaan sehat dan dilimpahkan banyak rezeki yang penuh dengan berkah.
memandang perlu untuk memberikan penegasan atas penjelasan dari video yang pernah kami upload sebelumnya tentang chillin, maka pada postingan kali ini, kami akan memberikan tambahan penjelasan tentang chillin.
Jadi... Chillin / Chilled itu adalah proses mendinginkan ikan untuk membuat ikan menjadi beku tanpa mesin pembekuan (Freezer). Chillin ini adalah langkah awal yang dilakukan untuk mendapatkan ikan yang segar dengan kwalitas daging yang keras, kaku, seperti beku. tehnik chillin sebaiknya di kuasai oleh setiap nelayan.
Persiapan Chillin
- Es batu / es giling
- Wadah, bisa menggunakan box styrofoam atau box fiber
- Air asin (air laut) atau bisa menggunakan air tawar yang di campur dengan garam, kadar asinnya disesuaikan dengan air laut.
- Karet gelang atau tali pengikat
- gayung
Cara Chillin
- Campurkan air asin dengan es didalam wadah tempat menampung ikan yang akan di chillin, aduk hingga merata apalagi jika membuat air chillin dengan air tawar dan garam (bukan dengan airlaut).
- Sebelum memasukkan ikan dalam rendaman air chillin, sebaiknya ikat kepala ikan dengan karet gelang untuk ikan berukuran kecil, atau tali rapiah / tali pengikat untuk ikan yang berukuran besar yang tidak dapat di ikat dengan karet gelang. (Baca Artikel Sebelumnya)
- masukkan ikan kedalam rendaman air chillin dalam kondisi sudah terikat kepalanya (rapat pada bagian insangnya).
- cek secara berkala, karena ikan yang di rendam bisa berbeda waktu / durasi pen-chillinan-nya
- setelah ikan kaku seperti beku, segera pindahkan ke wadah penampungan yang berisi es giling/es halus.
Silakan nonton video tutorial chillin dan video tutorial penampungan dalam playlist yang sudah kami buat di youtube, pastikan teman-teman sudah follow instagram, facebook dan blog @ikaneksport juga SUBSCRIBE youtube channel kami, biar dapat update, ketika kami mengupload video-video terbaru.
^_^
Butuh Poster Ikan ?
Kami bekerja sama dengan Kreator / desainer dan telah merilis poster ikan dengan 100 spesies ikan yang banyak ditemukan di perairan indonesia. poster ini berisi nama ilmiah, nama dalam bahasa inggris, dan nama ikan dalam bahasa indonesia... bisa di cetak hingga ukuran lebar tiga meter.... harga desain poster mulai Rp. 100.000,-